Menjelang pelaksanaan acara Gerak Jalan Santai dalam rangka HUT ke 55 IKA UNHAS, bersama ini disampaikan beberapa informasi terkait acara tersebut sekaligus rute dan rundown acara:
1. Peserta diharapkan sudah tiba di lokasi acara satu jam sebelum acara dibuka
2. Peserta yang sudah mendaftar online diharapkan ke meja registrasi untuk mendapatkan badge peserta dan kaos. Akan dibuka meja registrasi per fakultas untuk memperlancar proses registrasi. Proses ini dimulai pukul 06.00-07.00. Peserta yang mendaftar akan diberikan baju kaos seragam, namun untuk Pengikut, berhubung keterbatasan stok, diharapkan memakai baju dengan dress code warna “Merah”.
3. Terlampir bersama ini rute perjalanan Jalan Santai HUT 55 IKA UNHAS termasuk Run Down acara di Senayan.
4. Acara ini pula akan dirangkaikan dengan pengenalan Prototype Kartu Anggota Alumni IKA UNHAS yang dipersembahkan oleh Bank BNI bersama IKA UNHAS
5. Selain kuliner khas Makassar yang disiapkan di beberapa booth, Panitia akan menyiapkan hadiah door prize bagi peserta yang beruntung dan akan diundi pada akhir acara.
6. Kami mengharapkan para peserta mengikuti Gerak Jalan IKA UNHAS ini dengan tertib. Mari kita jaga bersama fasilitas yang ada disekitar kawasan Gelora Bung Karno tempat pelaksanaan acara ini. Sangat diharapkan kerjasama kawan-kawan alumni kiranya dapat membantu memungut dan membersihkan sampah yang berserakan lalu meletakkannya pada kantung sampah yang kami siapkan.
7. Mari jaga dengan baik “marwah” dan wibawa almamater kita, Universitas Hasanuddin yang panjinya kita bawa serta. Jangan sampai terjadi hal-hal yang kontraproduktif selama acara berlangsung.