Setelah menggelar kegiatan budaya pementasan “I La Galigo, Assekku!” 2 pekan silam, IKA UNHAS Jabodetabek kembali “menggebrak” dengan melaksanakan kegiatan Peluncuran Buku “60 Fakta Kesehatan Mutakhir” dan Pidato Sains dr.Taruna Ikrar, M.Pharm,MD,PhD bertema “Milenium Otak & Kemajuan Peradaban Dunia”. Acara ini akan diadakan di Auditorium BPPT Jl.MH Thamrin Jakarta Pusat pada hari Rabu tanggal 1 Juni 2016 pukul 16.30-21.00 WIB (diawali dengan makan malam). Bertindak sebagai pengulas buku antara lain Menteri Pendidikan & Kebudayaan RI Anies.R.Baswedan, PhD, Direktur Utama BPJS Kesehatan Prof.Dr.Fahmi Idris, Dirjem Dikti Menristek Prof.DR.Ali Ghufron, Rektor Universitas Hasanuddin Prof.Dr.Dwia Ariestina Pulubuhu dan budayawan Nirwan Ahmad Arsuka.
“Sebagai sesama alumni Unhas, kami sangat bangga sosok dr.Taruna Ikrar, M.Pharm,MD,PhD yang kini bermukim di Amerika Serikat merupakan inspirasi bagi dunia ilmu pengerahuan kedokteran dunia berkat beragam prestasi yang sudah ditorehkan di tingkat internasional. Peluncuran buku karya beliau ini menandai peringatan Dies Natalis Unhas ke-enampuluh menjadi sangat berarti, karena buku ini mengupas secara komprehensif fakta kesehatan mutakhir yang layak diketahui publik yang disajikan langsung oleh pakar yang berkompeten di bidangnya. Kami sangat gembira menginisiasi pelaksanaan peluncuran buku sekaligus pidato sains dr.Taruna Ikrar, M.Pharm,MD,PhD ini di Jakarta,”ujar A.Razak Wawo Ketua IKA UNHAS Jabodetabek dengan antusias.
Popularitas dr.Taruna Ikrar, M.Pharm, MD, PhD di kancah dunia kedokteran dunia sudah dikenal luas, terutama ketika ia bersama tim School of Medicine, University of California, Amerika Serikat, menemukan struktur baru di otak tengah. Struktur baru tersebut diberi nama CA2 hippocampus, yaitu suatu area di otak tengah hippocampus yang terletak diantara Caudal system dan Proximal system otak tengah tersebut. CA2-hippocampus ini, sebelum masih menjadi tanda tanya oleh para neurosaintist karena diyakini bahwa kontrol otak tengah ini tentunya berbasis tiga dimensi, yaitu arah proximal, caudal dan tentu saja lateral.
Walaupun secara makro sulit dideteksi, tetapi secara fungsional memperlihatkan fungsional dinamis tiga dimensi. Dengan menggunakan teknik penelitian immunostunning, laser photostimulation, confocal imaging, Dr. Ikrar dan kawan-kawan berhasil membuktikan struktur CA2-Hippocampus tersebut dengan sangat nyata. Penemuan tersebut dipublikasikan di Journal Comparative of Neurology edisi 25 Oktober 2013 dengan judul “Distinct physiological and developmental properties of hippocampal CA2 subfield revealed using anti-Purkinje cell protein 4 (PCP4) immunostaining.” yang bisa dilihat di sini.
Selanjutnya profil beliau. seperti dikutip dari Wikipedia Indonesia:
dr. Taruna Ikrar, M.Pharm., MD., Ph.D. (lahir di Makassar, 15 April1969; umur 47 tahun), adalah dokter dan seorang ilmuwan berkebangsaan Indonesia dalam bidang farmasi, jantung, dan syaraf. Sekarang ini ia menjabat sebagai spesialis pembantu (assistant specialist) di laboratorium Xu (yang dikepalai Dr. Xu) di departemen anatomi dan neurobiologi di Universitas California di Irvine.[1] Taruna Ikrar adalah salah satu dari beberapa penulis yang mempopulerkan sistem AlstR (allatostatin receptor) lewat sebuah artikel yang dipublikasikan di jurnal Frontiers of Neural Circuit edisi 20, Januari2012.[2] Sistem AlstR ini memiliki potensi untuk mengontrol kejang2 pada penyakit epilepsi dan merupakan bagian dari teknik gene therapy,[3] sebuah terapi yang sudah ditemukan beberapa tahun oleh ilmuwan lain sebelum tulisan Taruna Ikrar dan kawan-kawan tersebut dipublikasikan. Selain itu ia juga salah satu pemegang paten metode pemetaan otak manusia sejak tahun 2009[4], berdasarkan metode ini para ilmuwan berhasil menggambarkan dinamika yang terjadi pada otak manusia dengan rinci. Pada tahun 2014 ia bersama peneliti-peneliti lain melakukan penelitian bahwa kualitas tidur sangat dipengaruhi oleh keseimbangan hormon, terutama kadar melanin-concentrating hormone (MCH), hasil penelitiannya ini dipublikasikan dalam Journal Physiology[5].
Bagi anda yang akan hadir bisa mendaftar pada kolom formulir registrasi dibawah ini. Setelah mendaftar anda bisa mendapatkan kesempatan membeli buku “60 Fakta Kesehatan Mutakhir” dengan harga spesial plus tanda tangan langsung dari sang penulis buku. Kesempatan registrasi ini kami buka hingga 1 Juni 2016 pukul 12.00 WIB, gratis & hanya terbatas hingga maksimal 200 orang peserta.